Friday, August 12, 2011

MENGCOPY PASTE DARI ZEKR KE OPENOFICE

Sesama rekan guru pengguna openoffice sudah sewajarnya dalam tolong menolong guna menyiapkan bahan ajar yang lebih baik buat siswanya "semoga siswa jadi anak yang pintar dan sholeh/a".
Guru agama PAI kami"kang Warto" mengalami kesulitan dalam penggunaan aplikasi islami zekr yang meriupakan aplikasi Quran pada OS linux sabily10.10
untuk di copy paste sehingga ayat-ayat Alquran aplikasi tersebut dapat di jadikan bahan ajar dalam KBM PAI atau untuk kutipan buat Kultum di bulan Romadhon dll.
Setelah mendengar keluhan beliau, bakda pulang menghajar hidupkan koputer, lalu buka zekr dan mainkan trus di baca artinya dan di dengarkan lantunan bacaan Quraanya oleh Mishary bin Rashid Al-afasy.
Dengan menggunakan metode coba-coba dan salah( rial and eror) atau kata temenku wahyu iso jalaran soko ngutek-utek(bisa dari sebab otak-atik) maka :
1. percobaan pertama dari zekr langsung drag yang kita maui trus coba copy dan buka OpenOffice olah kata trus paste dan hasilnya nihil
2. coba-coba simpan zek dari menu file trus simpan sebagai(ctrl shif s) hasilnya dalam format HTML, setelah itu silahkan lakukan percobaan pertama pada file berformat HTML dan hasilnya sukses tetapi font huruf arabnya tak secantik seperti yang ada pada zekr ataupun file berformat HTML. Selamat mencoba seboga bermanfaat.

Kesimpulan: untuk mengcopy dari zekr harus memerlukan jembatan file dalam bentuk HTML, maka baru copy paste dapat dilakukan ke openoffice.

Saran : Coba anda lakukan copy paste kae office2007 atau 2003 bagaimanakah hasilnya?

Referensi zekr dapat di baca di http://en.wikipedia.org/wiki/Zekr

No comments:

Post a Comment